banner 728x250
Berita

Kejati Kepri Gelar Pelantikan Pejabat Eselon III, Kajati Tekankan Komitmen dan Integritas Adhyaksa

21
×

Kejati Kepri Gelar Pelantikan Pejabat Eselon III, Kajati Tekankan Komitmen dan Integritas Adhyaksa

Sebarkan artikel ini

Tanjungpinang – Kepala Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau (Kajati Kepri) J. Devy Sudarso memimpin upacara Pelantikan, Pengambilan Sumpah Jabatan, dan Serah Terima Jabatan Pejabat Struktural Eselon III di lingkungan Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau. Acara berlangsung di Aula Sasana Baharudin Lopa Kejati Kepri, pada Senin (3/11/2025) dengan khidmat.

Dalam amanatnya, Kajati Kepri mengucapkan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik, sembari menegaskan bahwa jabatan yang diberikan merupakan kepercayaan dan hasil seleksi pimpinan yang melalui proses kajian mendalam, penilaian objektif, serta pertimbangan matang.

“Para pejabat yang dilantik adalah insan terbaik Adhyaksa yang telah ditempa oleh waktu dan pengalaman,” ujarnya.

Kajati menuturkan bahwa pergantian pejabat melalui mutasi, rotasi, dan promosi merupakan bagian dari dinamika organisasi untuk penyegaran, penyesuaian kebutuhan, serta pengembangan karier aparatur Kejaksaan. Langkah tersebut, katanya, menjadi salah satu upaya dalam meningkatkan kinerja organisasi guna mendukung terwujudnya visi dan misi Kejaksaan.

Lebih lanjut, Kajati Kepri mengingatkan pejabat yang baru dilantik agar menunaikan sumpah jabatan dengan sungguh-sungguh. Sumpah tersebut, ujarnya, bukan sekadar formalitas, tetapi komitmen moral dan tanggung jawab spiritual yang harus dijaga dan akan dipertanggungjawabkan, baik di dunia maupun di hadapan Tuhan Yang Maha Esa.

“Laksanakan amanah jabatan dengan rasa tanggung jawab, komitmen, dan dedikasi tinggi,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kajati Kepri juga menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama atas kinerja dan pengabdian yang telah diberikan. Ia berharap semangat dan kontribusi positif yang telah terbangun dapat terus dilanjutkan di tempat tugas baru.

“Semakin tinggi jabatan yang kita emban, semakin bijak pula kita dalam bertindak dan mengambil keputusan,” pesan Kajati.

Adapun enam pejabat yang dilantik dan diambil sumpah jabatannya, yaitu:

  1. Ismail Fahmi, S.H., M.H., sebagai Asisten Tindak Pidana Khusus Kejati Kepri, menggantikan Mukharom, S.H., M.H., yang dipromosikan menjadi Kasubdit Penuntutan Perkara Koneksitas pada Direktorat Penuntutan JAM Pidana Militer Kejagung;
  2. Supardi, S.H., M.H., sebagai Asisten Pembinaan Kejati Kepri, menggantikan Atik Rusmiaty Ambarsari, S.H., M.H., yang diangkat menjadi Kajari Magelang;
  3. Dr. Erwin Indrapraja, S.H., M.H., sebagai Kajari Natuna, menggantikan Surayadi Sembiring, S.H., M.H., yang kini menjabat Kajari Pandeglang;
  4. Rully Afandi, S.H., M.H., sebagai Kajari Lingga, menggantikan Amriyata, S.H., M.H., yang dipromosikan menjadi Kajari Serdang Bedagai;
  5. Iwan Roy Carles, S.H., M.H., sebagai Koordinator pada Kejati Kepri;
  6. Antonius Sahat Tua Haro, S.H., M.H., sebagai Koordinator pada Kejati Kepri.

Kegiatan pelantikan turut dihadiri oleh Wakil Kepala Kejati Kepri Irene Putrie, para Asisten, Kepala Kejaksaan Negeri se-Kepri, Kabag TU, para Koordinator, Kepala Seksi dan Kasubbag, serta rohaniawan, saksi, dan pengurus Ikatan Adhyaksa Dharmakarini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *